Persyaratan Penyelenggaran RPL Tipe B1 Politeknik Ubaya.

Sesuai dengan Peraturan Menteri Riset, Teknologi, dan Pendidikan Tinggi Nomor 26 Tahun 2016 tentang RPL tipe B dibagi menjadi 2 macam, yaitu

  1. RPL tipe B1. Pengakuan hasil belajar yang diperoleh pemohon dari pendidikan formal, nonformal, informal, dan/atau pengalaman kerja untuk mendapatkan pengakuan kesetaraan pada level KKNI untuk memperoleh penyetaraan terhadap CP program studi tertentu untuk menjalankan profesi dosen/intruktur.
  2. RPL tipe B2. Pengakuan hasil belajar yang diperoleh pemohon dari pendidikan formal, nonformal, informal, dan/atau pengalaman kerja untuk mendapatkan pengakuan kesetaraan pada level KKNI untuk memperoleh penyetaraan terhadap CP program studi tertentu untuk kebutuhan lain.

Semua tahapan RPL untuk mendapatkan pengakuan kesetaraan level tertentu pada KKNI (tipe B) adalah sama, kecuali pada tahapan akhir, yaitu penetapan oleh Menteri Riset, Teknologi, dan Pendidikan Tinggi pada RPL untuk mendapatkan pengakuan kesetaraan level tertentu pada KKNI untuk profesi dosen (tipe B1) dan profesi lain (Tipe B2).

PENYELENGGARAN RPL TIPE B1 DI POLITEKNIK UBAYA.

NoPersyaratan Penyelenggara RPL  Politeknik Ubaya  Keterangan
1AspekPengakuan RPL Tipe B1 dalam Bidang Digital Marketing.  
2TujuanMemfasilitasi Politeknik Ubaya Prodi Manajemen Pemsaran dan SMK dalam menyediakan Instruktur bidang Digital Marketing.  
3Inisiatif dan PenyelenggaraPoliteknik Ubaya dengan Akreditasi B Program Studi : Manajemen Pemsaran Akreditasi B
4Metode PengakuanAsesmen dan Rekognisi.
5Tahapan akhirMenteri Riset, Teknologi, dan Pendidikan Tinggi akan menerbitkan SK Pengakuan Kesetaraan dengan Kualifikasi pada level KKNI. Berdasarkan SK tersebut, PT dapat mengangkat dosen yang tidak mempunyai pendidikan formal sesuai dengan persyaratan UU Guru dan Dosen.  
6Luaran akhir bagi individuSK Pengakuan Kesetaraan dengan Kualifikasi pada Level KKNI Tertentu dari Menteri; dan SK pengangkatan sebagai dosen dari Politeknik Ubaya SK pengangkatan sebagai intruktur dari SMK Kerjasama Politeknik Ubaya.